UA-226133185-1
0812 1566 3955 [email protected]

Tips Belajar Bahasa Inggris Untuk Anak 6-12 Tahun ; Belajar bahasa Inggris menjadi sebuah kewajiban bagi anak-anak untuk mempelajarinya. Saat ini bahasa Inggris sebagai salah satu bahasa Internasional yang akan digunakan seluruh dunia untuk berkomunikasi.

Untuk mendapatkan kemampuan dalam berbahasa Inggris pada anak tingkat Sekolah Dasar usia 6-12 tahun, tingkat pertama anak-anak akan mendaptkan bimbingan dari Sekolah masing-masing. Akan tetapi bimbingan guru di Sekolah saja terkadang tidak cukup, karena waktu yang terbatas dan pembelajaran di kelas yang kurang kondusif.

Berikut adalah beberapa tips belajar bahasa Inggris untuk anak 6-12 tahun yang dapat anak-anak lakukan untuk meningkatkan kemampuan dalam berbahasa Inggris :

Belajar Melalui Lagu

Lagu sebagai media pembelajaran yang cukup efektif untuk mengenalkan kosakata baru terhadap anak-anak. Anak-anak yang mendengarkan lagu secara tidak langsung akan merekam pada otaknya dan menghafalkan liriknya. Anak-anak dapat mencoba mendengarkan lagu melalui Youtube sesuai lagu kesukaannya selama kurang lebih tiga puluh menit kemudian menulis lirik lagu untuk mengartikannya dan bisa menghafalkan kembali.

Belajar Melalui Film

Setelah lagu, film juga sebagai media pembelajaran efektif untuk mempelajari kosakata bahasa Inggris. Film yang menggunakan bahasa Inggris terutama film kesukaaan anak-anak akan menambah semangat untuk menontonya. Pemilihan film juga harus orang tua perhatikan, banyaknya film sekarang yang mengandung unsur dewasa harus orang tua dampingi. Anak-anak dapat memilih film pada Youtube kids, yang kemudian dialog pada film nantinya bisa ditulis pada buku catatan.

Bahasa Sehari-hari

Bahasa Inggris akan mudah jika kita juga menggunakan sebagai bahasa sehari-hari. Para orang tua bisa membuat jadwal bahasa untuk anak-anak, contohnya pada hari sabtu dan minggu anak-anak wajib berbicara bahasa Inggris. Kepercayaan penggunaan bahasa Inggris sebagai bahasa sehari-hari akan meningkatkan kemampuan anak-anak. Anak-anak akan lebih percaya diri bersama teman-teman di sekolahnya pada saat mata pelajaran bahasa Inggris.

Les Privat Tambahan

Anak-anak dapat melakukan les privat tambahan di rumah sebagai penambahan pembelajaran. Les privat ini juga akan menyesuaikan kebutuhan dan keinginan anak-anak pada metode pembelajarannya, les privat juga membuat anak-anak belajar lebih rileks dan efisien. Jika Kamu adalah siswa tingkat Sekolah Dasar yang sedang mencari jasa layanan pendidikan, Nusagama College menyediakan jasa les privat untuk siswa yang sedang mendalami bahasa Inggris. Tutor di Nusagama adalah tutor profesional yang memiliki kompetensi di bidangnya.