UA-226133185-1
0812 1566 3955 [email protected]

Kelebihan les baca dibandingkan belajar membaca sendiri  ; Bergabung dalam sebuah kelompok belajar baca akan memberikan manfaat lebih untuk anak. Salah satu caranya yaitu dengan anak mengikuti les baca. Saat anak memiliki teman belajar dalam suatu kelompok, hal tersebut dapat meningkatkan semangatnya.

Berikut kelebihan les baca dibandingkan belajar membaca sendiri :
Les Baca dalam Mempercepat Proses Belajar
  • Menghilangkan Kebiasaan Menunda

Dengan mengikuti les membaca, anak akan menghadiri pertemuan les tanpa bisa menunda karena hari dan jam untuk les membaca sudah ditentukan. Jika belajar membaca sendirian, mungkin anak lebih memilih menunda hingga dia mendapatkan mood-nya.

Namun, saat dia mengikuti les, maka dia harus hadir pada waktu tertentu, sehingga tidak mungkin baginya untuk menunda. Dengan begini, anak Anda akan lebih tertib serta disiplin, tanpa ada paksaan untuknya belajar membaca.

  • Bisa Belajar Lebih Cepat

Jika belajar dalam suatu kelompok, umumnya anak dapat menguasai hal yang dipelajarinya dengan lebih cepat. Sama halnya dengan belajar membaca. Misalnya, ada beberapa kata yang tidak dipahami, anak akan langsung bertanya kepada temannya yang sudah lebih menguasai cara membaca.

Jika tidak, anak akan diajari oleh pendidiknya hingga benar-benar bisa. Di samping bertanya kepada teman yang lebih pintar, dia pun dapat membantu temannya yang mungkin mengalami kesulitan. Interaksi seperti demikian akan membuat anak semakin cepat dalam menguasai keterampilan membaca.

Suasana Belajar Baru Melalui Les Baca
  • Mendapatkan Perspektif Baru

Jika anak belajar sendiri, dia akan selalu melihat materi bacaannya dengan perspektif yang sama. Hal tersebut tidak menjadi masalah, namun jika dia bisa mendapatkan perspektif baru mengenai sebuah topik bacaan, maka hal tersebut membantu dia untuk mempelajarinya dengan lebih dalam.

Kelompok belajar adalah tempat sempurna untuknya dalam menemukan perspektif baru. Dia akan saling bertanya dengan temannya, sehingga muncul berbagai macam sudut pandang yang berbeda untuk sebuah materi bacaan yang sama. Ini dapat melatih kemampuan anak untuk berpikir secara lebih kritis.

  • Menguasai Metode Belajar yang Baru

Selain memiliki perspektif baru mengenai materi yang dipelajari, anak juga akan menemukan teknik belajar baru melalui les baca. Dengan mengikuti les membaca bersama teman-temannya, anak bisa mencoba berbagai metode pembelajaran. Ini juga membantunya untuk mengetahui mana metode yang ternyata paling baik untuknya.

  • Cara Belajar yang Menyenangkan

Belajar sendiri apalagi dalam jangka waktu yang lama bisa menjadi sebuah aktivitas yang monoton untuk anak. Mungkin, aktivitas tersebut juga membuat anak lebih mudah bosan. Namun, jika dia bergabung dalam kelompok belajar membaca, kemampuan bacanya dapat meningkat lebih cepat. Hal tersebut berkat keuntungan dari aspek sosial belajar kelompok.